“Fakultas Pertanian UB Gelar Sosialisasi Zona Integritas dan Penandatanganan Pakta Integritas”
Malang, 16 Juni 2025 — Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya (UB) menggelar kegiatan Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas, Gratifikasi, dan Benturan Kepentingan yang dirangkaikan dengan Penandatanganan Pakta Integritas, Senin (16/6), bertempat di Auditorium Universitas Brawijaya. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dosen dan tenaga kependidikan (tendik) Fakultas Pertanian.


Sambutan Dekan FPUB (Prof. Mangku Purnomo, S.P., M.Si., Ph.D.) dalam Mengawali Kegiatan Sosialisasi Zona Integritas
Acara secara resmi dibuka oleh Dekan Fakultas Pertanian, Prof. Mangku Purnomo, S.P., M.Si., Ph.D. Dalam sambutannya, Prof. Mangku menekankan pentingnya membangun tata kelola kelembagaan yang akuntabel dan transparan di tengah meningkatnya kapasitas kelembagaan.
“Zaman sudah berubah, manusia banyak, alat banyak, gedung banyak. Semakin besar kapasitas, butuh mitigasi yang bagus. Tendik yang bagus menjadi kunci dari kemajuan fakultas,” ujar Prof. Mangku Purnomo.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh dua narasumber utama, yakni Dr. Mohammad Nuh, S.IP., M.Si., Sekretaris Reformasi Birokrasi UB, dan Santi Riskawati, S.H., M.Kn., Sekretaris Satuan Pengawasan Internal (SPI) UB.


Pemateri Dalam Kegiatan Sosialisasi ZI (kiri) Dr. Muhammad Nuh dan Santi Riskawati (kanan)
Dr. Mohammad Nuh dalam pemaparannya menyoroti pentingnya internalisasi nilai-nilai zona integritas dalam setiap aspek kerja di unit-unit fakultas.
“Tindakan jauh lebih penting daripada tulisan atau ucapan. Zona integritas seharusnya sudah terinternalisasi dalam pikiran dan tindakan. Oleh karena itu, diperlukan dasar hukum yang kuat untuk menjalankan zona integritas secara konsisten,” jelasnya.
Sementara itu, Santi Riskawati membahas aspek hukum dan regulasi terkait gratifikasi serta mekanisme pencegahan benturan kepentingan dalam lingkungan kerja universitas.


Penanda Tanganan Pakta Integritas Zona Integritas Dilakukan oleh Pimpinan Unit Diantaranya Dekan dan Jajaran Dibawahnya (Ketua DEPARTEMEN, Ketua Program, Ketua Laboratorium, dan lain-lain)
Sebagai komitmen nyata terhadap implementasi zona integritas, acara ditutup dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh jajaran pimpinan dan pegawai Fakultas Pertanian UB. Langkah ini menandai keseriusan lembaga dalam membangun budaya kerja yang bersih, profesional, dan bebas dari praktik korupsi.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan Universitas Brawijaya dalam mewujudkan tata kelola perguruan tinggi yang berintegritas dan berorientasi pada pelayanan publik yang prima.