Aspek | Rumusan | Kode |
Sikap | Personality and Ethics Mampu mempertunjukkan sikap beretika, bertanggung jawab, mempunyai semangat kemandirian, tangguh, mempunyai semangat dalam memimpin, bekerja sama dalam tim, berjiwa kewirausahaan, mempunyai kepekaan dan kepedulian sosial terhadap masyarakat dan lingkungan, serta menghargai keberagaman budaya sosial dalam konteks lokal dan global. | A |
Keterampilan Umum | Logical Thinking and Communication Mampu menerapkan dan mengkomunikasikan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam pengembangan kewirausahaan sosial berkelanjutan di bidang agribisnis untuk kemakmuran masyarakat. | B1 |
Problem Solving and Innovation Mampu mengambil keputusan secara tepat dan akurat dalam konteks penyelesaian masalah, serta mampu mengembangkan gagasan dan design kewirausahaan sosial berkelanjutan di bidang agribisnis berdasarkan hasil analisis informasi dan big data. | B2 |
Broadening Network Mampu mengembangkan jaringan kerja untuk meningkatkan persaingan global. | B3 |
Penguasaan Pengetahuan | Understanding the concept of Agribusiness Mampu memahami konsep keilmuan utama yaitu manajemen agribisnis, kebijakan ekonomi pertanian dan ekonomi sumberdaya, serta memahami konsep keilmuan pendukung: komunikasi pembangunan, pemberdayaan masyarakat, teknik pertanian dan teknologi pengolahan hasil pertanian. | C |
Keterampilan Khusus | Designing and Formulating Policies Mampu menyusun dan merancang kebijakan pengembangan manajemen agribisnis dan ekonomi pertanian dengan berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi dan Inovasi aplikasi media pengembangan agribisnis. | D1 |
Implementation of Social Business and Community Capacity Building Mampu melaksanakan kegiatan kewirausahaan sosial dan meningkatkan kapasitas masyarakat dalam rangka pengembangan Green Agribusiness yang adaptif terhadap perubahan global. | D2 |