Pada Sabtu malam, 21 September 2024 Dekan FPUB (Prof. M. Purnomo, S.P., M.Si., Ph.D.) memberi materi tentang Kedaulatan Pangan di Kampung Urban dan Kedaulatan Ekonomi Masyarakat pada persiapan Kampung Cempluk Festival ke-14 di Desa Kalisongo, Kec. Dau, Kab. Malang.
Momentum kali ini tidak hanya di hadiri oleh akademisi bersama masyarakat, namun juga dihadiri oleh Budayawan dan pembakti kampung yang sering malang melintang di panggung hiburan, yakni (Mbak Tri Utami).
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/WhatsApp-Image-2024-09-22-at-10.11.48-1.jpeg12001600Humas FPUBhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngHumas FPUB2024-09-23 10:27:082024-09-23 10:27:09Dekan FPUB: Road to Kampung Cempluk Festival Ke-14.
(Pembacaan Doa) dalam pembukaan acara Rapat Kerja Pimpinan FPUB 2024
20 September 2024 — Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya (UB) menggelar Rapat Kerja Pimpinan Tahun 2024 yang berlangsung pada 20-21 September 2024 di Hotel Golden Hill, Kota Batu. Acara ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Pertanian, Wakil Dekan, Ketua Departemen, serta seluruh Jajaran Pimpinan Unit lainnya.
Pemaparan Capaian Kerja FPUB Tahun 2024: Wakil Dekan I (Tengah), Wakil Dekan II (Kiri), dan Wakil Dekan III (Kanan)
Rapat kerja ini menjadi momen penting dalam merumuskan strategi dan arah kebijakan fakultas untuk tahun akademik 2024-2025. Selain membahas evaluasi kinerja dalam 1 semester sebelumnya, rapat juga difokuskan pada pemantapan program-program unggulan dan pengembangan inovasi di bidang pertanian yang relevan dengan kebutuhan masyarakat dan perkembangan ilmu pengetahuan.
Peserta Rapim yakni (Kepala Unit, Ketua Prodi, dan Ketua Departemen) Seluruh FPUB
Dengan suasana yang kondusif dan semangat kebersamaan, seluruh peserta rapat berkomitmen untuk bekerja sama dalam mencapai target yang telah ditetapkan. Rapat kerja ini diakhiri dengan penyusunan agenda kerja yang akan menjadi pedoman selama satu tahun ke depan. (arb)
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG_8469-min-scaled.jpg25601707Humas FPUBhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngHumas FPUB2024-09-23 10:20:592024-09-23 10:21:00Rakerpim FPUB Tahun 2024, Sukses Digelar.
Temu Alumni 1994 FPUB dalam kegiatan Kuliah Tamu Kewirausahaan (Lab. Central Lt.3 Gedung Sosek FPUB)
Kuliah Tamu ”Kewirausahaan” merupakan kegiatan yang dimana mahasiswa dari universitas Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya mendapatkan ilmu tentang ilmu Kewirausahaan serta potensi bisnis dalam bidang pertanian dari pakar pebisnis pertanian terkemuka. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati reuni 30 tahun alumni Fakultas Pertanian UB angkatan 1994, serta mengenalkan mahasiswa lebih lanjut tentang pertanian dalam perspektif bisnis. Kuliah Tamu ini diisi oleh Wirastanto, S.P., M.M., seorang ahli bisnis perbijian dan Kimia Pertanian, serta Indira Paramita, S.P., seorang CEO perusahaan bisnis terkemuka. Kuliah Tamu ini dilaksanakan secara hybrid, yakni secara luring di Main Hall Lantai 3 Departemen Sosial Ekonomi Pertanian, dan daring di Zoom, serta dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 14 September 2024, mulai pukul 08.30 WIB sampai dengan 12.00 WIB.(allende)
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/MCD_5278-scaled.jpg17072560Humas FPUBhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngHumas FPUB2024-09-18 10:50:212024-09-18 10:50:22Kuliah Tamu Kewirausahaan untuk Peringati Reuni 30 Tahun Alumni FPUB
Dean, Kuliyyah of Science IIUM Assoc.Prof.Dr. Zarina Bt. Zainuddin dalam kunjungan balasannya ke Fakultas Pertanian UB, menyatakan peluang kerja sama antara FPUB dan IIUM. Pada kesempatan diskusi terbatas yang dilaksanakan di Departemen Budidaya Pertanian pada tanggal 9-10 September 2024 beliau mempresentasikan bidang riset yang memungkinkan untuk bisa dijadikan topik penelitian. Seperti penelitian tentang stevia, jahe, tebu, curcumin, padi dan kedelai.
Pada kesempatan tersebut beliau juga mengisi kuliah tamu di Matakuliah Bioteknologi Pertanian “Emerging trends in plant biotechnology for sustainable and climate resilient agriculture”. Kuliah tamu tersebut diikuti oleh mahasiswa PS Agroekoteknologi semester 3.
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/DSCF6678-1-scaled.jpg17072560Budidaya Pertanianhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngBudidaya Pertanian2024-09-13 16:25:012024-09-13 16:25:02Kunjungan Dean, Kulliyyah of Science, International Islamic University Malaysia (IIUM) ke FPUB
Dekan Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya (Prof. M. Purnomo, S.P., M.Si., Ph.D.) Bersama Perangkat Daerah
Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya bekerjasama dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Jawa Timur mengadakan kegiatan Focus Group Discussin (FGD) tentang “Strategi Penanggulangan Kemiskinan yang Terfokus dan Terpadu untuk Kesejahteraan Rakyat di Jawa Timur” (10/9/2024). FGD ini bertujuan untuk membahas dan merumuskan strategi penanggulangan kemiskinan di Jawa Timur secara efektif dan efisien dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan. Acara dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Pertanian, Prof. Mangku Purnomo, SP., M.Si., PhD. selain itu, dalam acara yang dilaksanakan pagi hari tadi dihadiri oleh OPD dilingkup Provinsi Jawa Timur, serta OPD dari Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu.
Rangkaian acara Focus Group Discussion (FGD) FPUB dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD)
Diskusi ini akan berfokus pada pendekatan-pendekatan strategis yang mengintegrasikan berbagai sektor, seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan sosial, untuk menciptakan dampak yang berkelanjutan. Selain itu, FGD ini juga bertujuan untuk memperkuat sinergi antara pemerintah, akademisi, lembaga swadaya masyarakat, serta sektor swasta dalam upaya penanggulangan kemiskinan yang lebih terarah dan terpadu.(bps)
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG_8202-1-scaled.jpg17072560Humas FPUBhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngHumas FPUB2024-09-11 16:52:222024-09-11 16:53:47Demi Tanggulangi kemiskinan di Provinsi, FPUB adakan FGD dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Jawa Timur!
Kapolsek Lowokwaru (Kompol. Anton Widodo, S.H., M.H.)
Melalui panduan yang resmi Kemendikburistek dalam pengenalan kehidupan kampus, berharap tidak ada upaya perundungan, kekerasan fisik, serta psikis ataupun segala bentuk kekerasan. Maka dari pihak panitia acara PPM FPUB tahun 2024 pada hari Minggu, 8 September di Gedung UB Sport Center, mengundang pemateri yang kompeten dibidang keamanan dan ketertiban yaitu dari pihak kepolisian. Salah satu perwakilan dari pihak kepolisian yang hadir untuk memberikan materi yakni Kapolsek Lowokwaru (Anton Widodo, S.H., M.H.). Maksud dan tujuan menghadirkan pemateri dari pihak kepolisian yaitu agar mampu memberikan wawasan kepada para mahasiswa agar tidak mudah melakukan kekerasan. Seperti yang dapat kita lihat baru-baru ini di media sosial maupun media elektronik, bahwa sering terjadi tindak kekerasan dilingkungan pendidikan. Sehingga pihak panitia PPM FPUB dalam hal ini sebagai perwakilan dari Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya, mengadakan pembinaan dan penyuluhan kepada mahasiswa baru agar dapat meminimalisir tindak kekerasan.
Anton Widodo membuka materinya dengan pengenalan profil wilayah kecamatan lowokwaru Kota Malang melalui presentasi menggunakan media elektronik yang terpampang pada layar. Dalam penjelasannya beliau mengatakan pada mahasiswa bahwasanya di kecamatan lowokwaru, merupakan tempat tinggal terbesar mahasiswa. “Terdapat 22 Universitas dan kurang lebih 330.00 mahasiswa yang berasal dari berbagai macam daerah, pada kecamatan ini”, terangnya.(8/9/2024) Kemudian hal ini selain menjadi pemasukan bagi masyarakat sekitar, akan tetapi juga berpotensi menyebabkan gesekan dengan masyarakat. “Dari data polsek lowokwaru dari tahun 2023 semester satu ada 140 kejadian menjadi 150 kejadian pada tahun 2024, jadi meningkat 10 kejadian.” ucap Anton. Paling sering ditemukan adalah kejadian kekerasan (perundungan) dan pencurian kendaraan, jelas Kapolsek Lowokwaru yang menjabat sejak tahun 2022 itu.
Pemaparan Materi oleh Kapolsek Lowokwaru.
Dari sesi materi pembinaan dan penyuluhan ini disampaikan pesan kepada para mahasiswa baru Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya, bahwa perundungan terjadi karena ada niat untuk melakukan kekerasan, dilakukan berulang, dan oleh orang yang memiliki status sosial tinggi. Kompol. Anton Widodo, S.H., M.H. menegaskan, antisipasi atau pencegahan awal yang dapat dilakukan oleh mahasiswa ketika terjadi perundungan yaitu tidak mudah terprovokasi, bijak bermedsos, dan bersikap tenang agar tidak mudah terpancing melakukan perlawanan fisik. Maka pihak kepolisian selaku petugas keamanan dan ketertiban masyarakat menggunakan pasal (170, 310, 311, 315, dan 406) pada KUHP sebagai dasar penertiban. Beliau juga sampaikan kepada mahasiswa agar selalu waspada terhadap pencurian, karena sering terjadi kehilangan kendaraan bermotor ditempat tinggal. Sehingga yang dapat dilakukan mahasiswa untuk meningkatkan keamanan yakni dengan memantau cctv, kunci ganda kendaraan, dan pemasangan portal.
Penyerahan Cindera Mata oleh Perwakilan Panitia (Dr. Mochammad Syamsulhadi, S.P., M.P.)
Pada akhir sesi materi pembinaan dan penyuluhan pada mahasiswa baru FPUB dilanjutkan dengan sesi tanya jawab antara pemateri dan mahasiswa peserta PPM FPUB tahun 2024. Kemudian sesi ditutup dengan penyerahan cindera mata oleh pihak panitia kepada Kapolsek Lowokwaru, Kota Malang (Kompol. Anton Widodo, S.H., M.H.) dan dilakukan foto bersama.(arb)
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG_8143-scaled.jpg25601707Humas FPUBhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngHumas FPUB2024-09-11 16:16:592024-09-11 16:30:10Hari Kedua PPM FPUB 2024: Kapolsek Lowokwaru Berikan Pembinaan dan Penyuluhan Kepada Mahasiswa Baru.
Foto Bersama dengan Mahasiswa Kampus Udana dan Petani Jagung Kapitan Meo, NTT
Demi meningkat ekonomi masyarakat di Satuan Permukiman Transmigrasi Kapitan Meo, Kabupaten Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Dosen Departemen Budidaya Pertanian FPUB Dr. Budi Waluyo, SP. MP bersama warga juga mahasiswa melakukan uji coba kembangkan Jagung Raja R7 di lahan seluas satu hektare.
Jagung R7 sendiri merupakan hasil pemulia Brawijaya bekerja sama dengan perusahaan swasta, jangung R7 ini potensi hasilnya rata-rata 12 ton per hektare, kemudian R7 ini bisa dijadikan sebagai tanaman pakan ternak dan bisa jadikan silase, seandainya di jadikan silase lanjutnya tentu hasilnya itu antara 35-40 ton per hektare.
Dr. Budi Waluyo, SP. MP sebagai pemateri dan pendampingan menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan PDP 2024 tentang percepatan kemandirian masyarakatnya transmigran melalui optimalisasi kemandirian pengelolaan pemasaran komuditas Jagung Raja R7 di Transmigran Kapitan Meo di Perbatasan Indonesia dan Timor Leste. Diungkapkan bahwa kegiatan ini melibatkan Kampus Brawijaya dan Kampus Undana juga dari Dinas transmigrasi dan Pertanian. Selain itu bahwa di Malaka khususnya Trans Kapitan Meo ini dilihat sumber daya alamnya bagus, tanah subur akan tetapi keterbatasannya adalah air, untuk itu, jika dikelola saat musim hujan tentu hasilnya bisa dinikmati. pihaknya sementara melakukan percobaan tanam jagung Raja R7 ditahan 1 hektare, di saat musim kemarau ini sehingga kami memilih lahan yang dekat embung.
“Hasil diskusi dengan kepala Dinas pertanian Malaka menginginkan hasil sekitar 12-16 ton per hektare, dan dari hasil percontohan yang dihasilkan Brawijaya dan Perusahaan kita bisa menghasilkan 16 ton per hektare asalkan ada input berupa pupuk”. “Harapannya, jika menghasilkan tinggi tentu bisa di jadikan diolah menjadi industri masyarakat sedangkan silase nya bisa menjadi pakan ternak, kedepannya kami dari universitas dan Dinas berharap wilayah Kapitan Meo menjadi sala satu pusat unggulan apapun yang penting produktif pada masyarakat”. ujar Budi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Dana Padanan 2024 – Kedaireka tentang Percepatan Kemandirian Masyarakat Transmigran Melalui Optimalisasi Budidaya, Pengolahan, dan Pemasaran Komoditas Jagung Raja R7 di Kawasan Transmigrasi Perbatasan Indonesia-Timor Leste yang diketuai oleh Dr. Ir. Panji Deoranto, STP., MP yang beranggotakan Dr. Budi Waluyo, SP., MP., Dr. nat.techn. Sudarma Dita Wijayanti, STP., M.Sc., MP., Dr. Ida Nurwiana, M.Si, Dr. Ir. Alfred O.M Dima, M.Si, dan Dr. Ir. Johana Suek, M.Si. (zma)
Para mahasiswa baru mengikuti Program Pengembangan Potensi Mahasiswa tahun 2024, yang diadakan oleh Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya. Sabtu (7/9/2024). Acara tersebut diselenggarakan di hall lapangan tenis UB-Sport Center Kota Malang, yang berlangsung selama dua hari mulai pagi hingga sore hari. Para peserta kegiatan ini terbagi menjadi 2 program studi yakni Agribisnis dan Agroekoteknologi. Menurut keterangan dari panitia, acara tersebut dihadiri sekitar 1.177 mahasiswa baru yang berasal dari berbagai macam daerah. Para mahasiswa baru fakultas pertanian yang mengikuti kegiatan ini dengan menggunakan kemeja lengan panjang putih dan bawahan hitam.
Bayu Adi Kusuma, S.P., M.Si., MBA. (Ketua Panitia PPM 2024)
Kegiatan ini merupakan momen mahasiswa baru (maba) mengenal lebih dalam atmosfer kehidupan fakultas pertanian universitas brawijaya. Seperti yang telah disampaikan oleh Bapak Bayu Adi Kusuma, SP., M.Si., MBA. selaku ketua panitia acara “Kami mengharapkan mahasiswa baru 2024 mengikuti acara ini dengan tekun, karena acara ini akan mampu membuka wawasan kalian (mahasiswa) terkait kehidupan fakultas pertanian, universitas brawijaya” pada sesi pembukaan acara (7/9/2024). Ketua panitia juga menambahkan bahwa ketekunan dalam mengikuti seluruh rangkaian acara akan mampu memberikan motivasi untuk meraih kesuksesan bagi mahasiswa. Dalam kegiatan ini para mahasiswa baru dibekali berbagai pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan. Diantaranya pengembangan pertanian dan pengetahuan tentang keorganisasian, sehingga siap dalam menempuh serta menuntaskan studinya di kampus. “Semoga adik-adik mahasiswa jika ada tugas diselesaikan, dituntaskan, sehingga adik-adik mahasiswa dapat lulus kuliah tepat waktu. Selamat berproses dan jadilah kebanggaan orang tua” terangnya.
Prof. Mangku Purnomo, S.P., M.Si., Ph.D. (Dekan Fakultas Pertanian, UB)
Tidak hanya itu, acara ini juga disambut baik oleh Dekan Fakultas Pertanian (Prof. Mangku Purnomo, S.P., M.Si., Ph.D.). Dalam sambutannya beliau sangat mengapreasiasi seluruh kinerja tim panitia. Karena telah bersedia meluangkan waktu dan tenaga demi membimbing dan membina mahasiswa baru 2024, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf karena tidak dapat hadir secara langsung dalam acara tersebut, dikarenakan sedang mengikuti agenda lain yang sudah berlangsung beberapa hari sebelumnya. Namun dalam hal ini beliau masih peduli dan menyempatkan memberikan sambutan dalam acara Pengembangan Potensi Mahasiswa 2024 melalui media elektronik.
Dekan FP-UB menyampaikan melalui acara ini bahwa menjadi tonggkak mahasiswa pertanian untuk menjadi mahasiswa yang terbaik. Karena mahasiswa yang hadir merupakan mahasiswa pilihan dari sekian banyak calon pelajar. Pada kesempatan ini beliau juga memberikan motivasi kepada para mahasiswa baru. “Harus serius serta fokus. teruslah bertumbuh, teruslah bertumbuh, teruslah bertumbuh. Karena perkembangan kedepan tantangan semakin besar, luas, dan semakin berat.” pungkasnya. Tidak hanya itu, dihadapkannya dunia dengan ketidakpastian dan perkembangan dunia yang begitu pesat, maka beliau memberikan arahan kepada mahasiswa baru pertanian 2024 agar benar-benar mampu menguasai iptek. Hal tersebut sama dengan yang disampaikan beliau pada sesi pembukaan acara “Maka kuasailah bidang ilmu dan teknologi, karena bersaing kita tidak hanya bersaing dengan didalam negeri namun juga belahan dunia yang lain.” agar supaya dapat bersaing dan bertahan hidup (survive) dan berdampak pada society” (7/9/2024). Agar mampu mewujudkan hal tersebut, maka hidup tidak cukup pandai dan punya skill pengalaman namun juga harus memiliki mental yang pantang menyerah dan beretika demi kemajuan universitas. Value utama bagi seorang ilmuwan adalah Kejujuran. “Jika mahasiswa nanti sudah menjadi seseorang, maka karakternya tidak akan jauh dari hal-hal kebaikan yang mahasiswa tanamkan” tutupnya. Kalimat penutup dari Dekan FP menjadi simbol acara Pengembangan Potensi Mahasiswa 2024 secara resmi digelar.
Rizky dari PT. Zurich Syariah Surabya (Pemateri PPM 2024)
Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian banyak sekali wawasan dan pengetahuan kepada mahsiswa baru fakultas pertanian tahun 2024. Mulai dari pengenalan-pengenalan LKM intra maupun ekstra kampus dari Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya hingga diisi dengan pemateri-pemateri berkualitas dari perusahaan lokal maupun internasional. Beberapa diantaranya adalah Reinhard Marcellino di perusahaan Asia Pacific Operations Manager Blue Marble Micro. Kemudian ada Bramantya Yogireinanto sebagai Broker and Direct Channel Business Head pada PT. Zurich General Takaful Indonesia.
Kedua perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang jasa asuransi, yang bergerak di sektor rill salah satunya yakni sektor pertanian. Dari pemateri tersebut mahasiswa mendapatkan pengetahuan terbaru terkait dengan proses bisnis asuransi, mulai dari sejarah perusahaan hingga penerima manfaat dari proses bisnis tersebut terutama pada bidang pertanian. Tidak hanya wawasan mengenai dunia kerja dan pengetahuan tentang proses bisnis dalam sebuah perusahaan, para mahasiswa juga dibekali wawasan mengenai bahaya penggunaan narkotika dan obat terlarang. Hal ini diberikan guna membekali mahasiswa agar mereka mampu mengantisipasi serta menghindari pengaruh dari narkotika, apabila terdapat indikasi masuknya pengaruh obat terlarang tersebut kepadanya. Setiap rangkaian acara pemberian materi ditutup sesi tanya jawab antara mahasiswa peserta PPM 2024 dengan pemateri dan dilanjutkan dengan pemberian sertifikat dan cindera mata serta sesi foto bersama.
Mahasiswa Peserta PPM 2024 FPUB
Acara Pengembangan Potensi Mahasiswa tahun 2024 akan berlangsung selama 2 hari, yakni Sabtu, 7/9/2024 dan Minggu, 8/9/2024. Seluruh rangkaian acara pada hari pertama ditutup dengan lancar dan kondusif. (arb)
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/IMG_8073-1-scaled.jpg17072560Humas FPUBhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngHumas FPUB2024-09-10 16:37:402024-09-11 09:31:06Pengembangan Potensi Mahasiswa (PPM) Fakultas Pertanian UB tahun 2024, Berwawasan dan Penuh motivasi!
Perwakilan Fakultas Pertanian yaitu Prof.Ir. Arifin Noor Sugiharto, M.Sc.,Ph.D., Dr. Noer Rahmi Ardiarini, SP.,M.Si., Adi Setiawan, S.P.,M.P.,Ph.D., Azeri Gautama Arifin, S.P.,M.Agr. dan Erekso Hadiwijoyo, Shut., M.Si. berpartisipasi menghadiri International Conference on Agriculture, Food, Forestry, and Agribusiness (ICAFFA 2024) yang bertemakan “Managing The Sustainability of Agriculture, Food, Forestry, and Agribusiness: Challenges and Opportunities in the Disruptive Era.”
Konferensi ini berlangsung pada tanggal 5-6 September 2024 di Labuan Bajo, Flores, Nusa Tenggara Timur, Indonesia, dan diselenggarakan oleh Universitas Nusa Cendana. Dalam acara ini para dosen berkesempatan untuk berdiskusi dan berbagi pengetahuan terkait tantangan serta peluang yang dihadapi sektor pertanian, pangan, kehutanan, dan agribisnis di era disrupsi, sekaligus memperkuat jejaring akademik dan kolaborasi penelitian dengan peserta dari berbagai institusi baik nasional maupun internasional.
Delapan orang dosen Departemen Budidaya Pertanian yaitu Prof. Dr. M. Dawam Maghfoer, M.S.; Dr. Anna Satyana Karyawati, S.P., M.P.; Andi Kurniawan, S.P., M.Sc., Ph.D; Deffi Armita, S.P., M.S., M.P.; Aldila Putri Rahayu, S.P., M.P.; Akbar Saitama, S.P., M.P.; Sisca Fajriani, S.P., M.P.; Paramyta Nila Permanasari, S.P., M.Si. berkesempatan mengikuti 9th International Agriculture Congress di Putrajaya Marriott Hotel, Putrajaya, Malaysia yang diselenggarakan oleh Faculty of Agriculture, UPM Malaysia, pada tanggal 3-5 September 2024.
Pada kesempatan tersebut, masing-masing dosen menyampaikan makalah hasil penelitian. IAC tersebut dihadiri oleh pembicara dari India, Philipina, China, Thailand dan Polandia.
Selain mengikuti kegiatan Congress, Prof. M. Dawam Maghfoer, M.S. dan Dr. Anna Satyana Karyawati, S.P., M.P. berkesempatan juga melakukan penjajakan kerjasama dengan Dr. Khairil bin Mahmud yang saat ini beliau sebagai Ketua Unit Biodiversiti, Institut Biosains UPM.
https://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2024/10/WhatsApp-Image-2024-10-04-at-07.03.44-scaled.jpeg25601920Budidaya Pertanianhttps://fp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2023/01/FACULTY-OF-AGRICULTURE-UNIVERSITAS-BRAWIJAYA.pngBudidaya Pertanian2024-09-09 09:17:002024-10-04 09:52:05Dosen Departemen Budidaya Pertanian Menghadiri 9th International Agriculture Congress Malaysia